Tahun 2010 adalah tahun yang istimewa karena 17 agustus-an berbarengan dengan bulan ramadhan. Kalau diasumsikan selisih antara penanggalan bulan dan penanggalan matahari itu 11 hari, di tahun 2011, 17 agustus akan jatuh bertepatan dengan tanggal 18 ramadhan, tahun 2012 akan jatuh pada tanggal 30 ramadhan (2012 tahun kabisat) CMIIW. Berarti pula untuk 2 kali perayaan 17 agustusan ke depan akan garing dari acara-acara khas 17-an seperti balap karung, panjat pinang, makan krupuk dan lain-lainnya… Hmm, it’s okeeeh… bagi kalangan kartunis, kejadian ini justru memberikan inspirasi tambahan… Nyuk kita tengok si Gundul dan kawan-kawan yang sedang beraktivitas dengan tema di atas… 🙂
Kartun Tabloid Bola edisi 16 Agustus 2010
SI GUNDUL – Karya : nunk (Hanung Kuncoro) – “Panjat pinang dan buka puasa”
Karya : Koes – Panjat Pinang atlit anggar
Karya : Rokhah – Lomba egrang
Karya : Reza – Balap Karung
Posted in: Tabloid Bola
Tagged with: anggar, balap karung, cartoon, egrang, hanung kuncoro, kartun, koes, nunk, panjat pinang, puasa, reza, rokhah, si gundul